Gambar Sampul Bahasa Indonesia · Bab 5 Kegiatan
Bahasa Indonesia · Bab 5 Kegiatan
Agus

23/08/2021 04:51:48

SMP 8 KTSP

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

61

Kegiatan

Pelajaran

5

S

u

m

b

e

r:

w

w

w.

fl

ic

kr

.

co

m

Sebuah pementasan drama adalah cikal bakal

lahirnya seorang bintang film. Dengan drama, kamu dapat

berimprovisasi. Improvisasi merupakan faktor penting dalam

sebuah pementasan drama. Dengan berimprovisasi yang

tepat, cerita dalam drama akan lebih berkembang. Dengan

begitu, kamu akan mudah dalam bermain drama.

Kegiatan bersastra lain yang akan kamu pelajari pada

Pelajaran 5 ini adalah membuat sinopsis novel. Dalam

membuat sinopsis novel, kamu harus memerhatikan seluruh

unsur di dalamnya, baik intrinsik maupun ekstrinsik. Selain

itu, kemampuanmu dalam menulis surat dinas akan kamu

pelajari dengan mudah dalam pelajaran ini.

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

62

A. Menulis Surat Dinas

Kamu akan mempelajari Pelajaran 5 ini selama 12 jam pelajaran.

1 jam pelajaran = 40 menit

Konsep Materi Pelajaran 5

Kegiatan

Bahasa

Sastra

Menulis Surat Dinas

Sistematika surat dinas

Menyunting surat dinas

Bermain Peran

dengan Cara

Improvisasi

Membuat

Sinopsis Novel

Berimprovisasi berdasarkan

kerangka naskah

Menentukan karakter

tokoh

Analisis kerangka novel

Menyusun sinopsis novel

melalui

melalui

terdiri

atas

untuk

dengan

cara

dengan

cara

Kemampuan yang akan kamu miliki setelah mempelajari pelajaran

ini adalah sebagai berikut:

membuat sistematika surat dinas;

menyunting surat dinas.

Salah satu alat komunikasi tertulis adalah surat. Secara garis

besar, surat terbagi ke dalam dua ragam, yaitu ragam resmi

dan ragam tidak resmi. Ragam tidak resmi digunakan dalam

komunikasi kekeluargaan, seperti surat antarpribadi, kepada

teman, atau kepada sanak keluarga.

Surat ragam resmi digunakan dalam komunikasi di lembaga-

lembaga pemerintahan, organisasi, unit kerja, atau sejenisnya.

Penulisan surat resmi harus mematuhi kaidah-kaidah yang

berlaku. Nah, dalam pembelajaran kali ini, kamu akan berlatih

menyusun surat resmi.

Kegiatan

63

1. Mengidentifikasi Surat Resmi dan Tidak Resmi

Perhatikan contoh surat ragam resmi dan tidak resmi berikut

ini.

Organisasi Siswa Intra Sekolah (OSIS)

Sekolah Menengah Pertama Negeri 2 Banjarmasin

Banjarmasin, 6 Juni 2008

Nomor : 02/OSIS/K/SMPN2/2008

Lampiran : -

Perihal : Undangan Rapat

Yth. Para Pengurus OSIS

di tempat

Dengan hormat,

Sehubungan akan dilaksanakan acara silaturahmi dan perpisahan

siswa Kelas IX, kami mengundang Saudara untuk hadir pada

hari/tanggal : Sabtu, 9 Juni 2008

waktu

: pukul 12.30 WIB

tempat : Aula Barat

acara

: - Pembukaan

- Pengarahan dari Kepala Sekolah

- Pembentukan panitia

- Pemberian tugas

- Doa dan penutup

Mengingat pentingnya acara tersebut, kami mengharapkan

Saudara dapat hadir tepat pada waktunya. Atas perhatian dan

kerja sama Saudara, kami ucapkan terima kasih.

OSIS SMPN 2 Banjarmasin

ketua

Sekretaris

Ilham Baihaqi

Siti Zahra

Mengetahui

Kepala Sekolah

Drs. Helmi

NIP 131861420

Surat Ragam Resmi 1

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

64

Surat Ragam Tidak Resmi

Surat Ragam Resmi 2

Medan, 20 Oktober 2008

Buat Winda, sahabatku

di Lombok

Assalamualaikum, Winda. Sudah lama kita tidak saling

berkirim kabar, ya. Bagaimana kabarmu, Win? Aku di Medan baik-

baik saja dan sehat selalu. Semoga kamu dan keluargamu juga

sehat.

Sebenarnya masih banyak yang ingin aku ceritakan di surat

ini, tapi kebetulan aku lagi sibuk. Aku harus mempersiapkan diri,

belajar, karena sebentar lagi ada ujian les bahasa Inggris.

Aku

kangen

ingin cerita-cerita,

curhat

dengan kamu. Nanti

aku sambung lagi, ya. O, ya, kamu balas ya surat aku ini. Harus...

he he he. Salam untuk ayah, ibu, dan kakakmu yang

cakep

itu.

Salam paling manis

Rara

Samarinda, 20 Oktober 2008

Yth. Bapak Wali Kelas IXC

di SMP Negeri I

Jln. Imam Bonjol, Samarinda

Dengan hormat,

Dengan surat ini, saya selaku orangtua siswa yang bernama

Ahmad Zarkasih

yang duduk di Kelas IXC, memberitahukan kepada

Bapak Wali Kelas bahwa anak saya pada hari ini, Rabu, 20 Oktober

2008, tidak dapat mengikuti pelajaran sebagaimana mestinya karena

sakit.

Dengan demikian, mohon kiranya Bapak dapat memakluminya.

Atas perhatian dan kebijakan Bapak, saya ucapkan terima kasih.

Hormat saya

Sulaeman Zuhri

Sebuah surat resmi

biasanya berisi undangan,

pem

beritahu

an, dan per

-

mohonan. Pe

nulisannya

sedikit ber

beda dengan

surat pribadi. Format

surat resmi sudah me

miliki

standar-standar yang telah

di bakukan.

Bagian-bagian yang

terdapat dalam surat resmi

sebagai berikut.

a. Kop atau kepala surat

b. Tanggal surat

c. Nomor surat

d. Perihal

e. Alamat surat

f. Isi surat

g. Pengirim surat

Sumber:

Surat Menyurat

Teknik Lengkap,

2003

Lentera

Bahasa

Berdasarkan contoh-contoh surat tersebut, kamu dapat

membedakan mana surat resmi dan tidak resmi. Surat resmi

dalam penulisannya memiliki kaidah dan ketentuan yang

berlaku, sedangkan surat tidak resmi mengguna kan ragam

kekeluargaan. Nah, sebelum berlatih menulis surat, kerjakanlah

latihan berikut bersama teman sekelompokmu.

Kegiatan

65

1. Identifikasilah bagian-bagian yang terdapat dalam surat resmi.

2. Berdasarkan hasil identifikasi tersebut, bandingkanlah bagian-

bagian surat resmi tersebut, ada atau tidak pada contoh surat

tidak resmi. Berikan alasan yang logis.

3.

Analisislah dan bandingkan ragam bahasa yang digunakan dalam

surat resmi dan tidak resmi. Berikan dengan contoh-contoh yang

nyata.

4. a.

Perhatikan deskripsi berikut ini.

- Kegiatan Pramuka (berkemah).

- Lomba Cerdas Cermat.

-

Pertandingan bola voli antar sekolah.

b.

Pilihlah salah satu deskripsi untuk dijadikan bahan penulisan

surat ragam resmi.

c.

Catatlah pokok-pokok yang akan dijadikan bahan penulisan

surat dari deskripsi yang kamu pilih. Isi surat dapat

berupa pemberi tahuan, undangan, permohonan, izin, atau

sejenisnya.

d. Tuangkanlah poin-poin isi surat tersebut ke dalam surat

secara lengkap sesuai dengan kaidah dan aturan yang

berlaku.

B. Bermain Peran dengan Cara

Improvisasi

Latihan

Kemampuan yang akan kamu miliki setelah mempelajari pelajaran

ini adalah sebagai berikut:

berimprovisasi berdasarkan kerangka naskah;

menentukan karakter tokoh.

Bermain peran itu mengasyikkan, bukan? Memang, terlebih

lagi bermain peran itu tidak terpaku kepada teks drama atau

yang disebut dengan berimprovisasi. Nah, pada pelajaran kali

ini, kamu akan berlatih berimprovisasi untuk memerankan

suatu cerita. Dengan demikian, kamu akan mampu bermain

peran dengan cara improvisasi sesuai dengan kerangka naskah

yang ditulis.

Pernahkah kamu menonton pertunjukan drama atau teater?

Pementasan drama memerlukan latihan yang luar biasa. Kamu

pun dapat mencobanya dengan menyusun kerangka naskah yang

sudah direncanakan sebelumnya.

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

66

Perhatikan kerangka naskah drama berikut.

1. Terdengar alunan musik mengalun dari jauh.

2. Masuk seorang laki-laki berpakaian seragam putih-biru

sambil bersiul-siul dengan tas digoyang-goyang mengikuti

alunan musik. Ia tampak kegirangan.

"Aku berhasil. Yees, Aku berhaaasil."

3. Datang temannya dengan nada keheranan.

"Hai, Aldi. Ada apa denganmu?

Kok

girang

banget

sih

?"

"Hai, sobat. Tahu tidak, aku ini manusia paling beruntung di

muka bumi ini."

"Iya, apa yang membuat kamu beruntung?"

4. Masuk seorang perempuan sambil menangis tersedu-sedu.

"Aku takut, aku takut."

5. Keduanya menoleh kepada perempuan itu.

"Kenapa dia?"

"Halo, Nona manis. Kenapa kau bersedih?" (Goda Aldi)

"Aku, aku takut tidak dapat pulang."

6. Kedua orang itu tertawa terbahak-bahak mendengar

jawaban anak perempuan itu.

"Anak

segede

ini, takut,

enggak

bisa pulang, Ha ha ha."

(Kata Aldi dengan nada mengejek)

"Iya, dompetku hilang."

7. Mendengar ucapan itu, Aldi jadi terdiam membisu.

8. Teman Aldi jadi heran melihat ekspresi temannya itu 180

derajat berubah.

9. Aldi mengaku menemukan sebuah dompet di dekat kantin.

10.

Akhirnya dompet itu dikembalikan dan wanita itu menjadi

teman baik mereka.

Berdasarkan kerangka naskah drama itu, kamu dapat

memerankannya dengan berimprovisasi melalui dialog-dialog

yang bebas, tetapi tidak menyimpang dari inti cerita.

Cobalah berlatih untuk memerankan cerita tersebut dengan

kelompok belajarmu. Setiap kelompok tidak perlu sama dialog-

dialognya, tetapi tidak menyimpang dari inti ceritanya.

1. Bergabunglah dengan kelompok Anda untuk mendiskusikan

suatu pemeranan dengan berimprovisasi.

2. Terlebih dahulu, tentukan tema ceritanya. Kemudian, buatlah

kerangka besaran cerita.

3. Kembangkanlah kerangka cerita menjadi lebih terperinci.

4. Tentukanlah peran-peran yang cocok dengan cerita.

Latihan

Kegiatan

67

C. Membuat Sinopsis Novel

Remaja Indonesia

Kemampuan yang akan kamu miliki setelah mempelajari

pelajaran ini adalah sebagai berikut:

analisis kerangka novel;

menyusun sinopsis novel.

Setelah mengapresiasi karya sastra berupa drama pada

pelajaran sebelumnya, dalam Pelajaran 5 Bagian D ini kamu

akan berlatih membuat sinopsis sebuah hasil karya sastra novel

remaja.

Berikut sinopsis novel

Lupus

karya Hilman edisi "Drakuli

Kuper". Bacalah sinopsis novel tersebut dengan cermat.

Nama

Kelompok

Aspek yang Diamati

Kelancaran

4—10

Kekompakan

4—10

Ekspresi

4—10

Akting

4—10

Jumlah

Format Penilaian Improvisasi

5. Berimprovisasilah dengan memainkan cerita tersebut di depan

teman-temanmu.

6. Amatilah ketika kelompok lain bermain, menggunakan format

berikut.

Radio Gaga mengadakan lomba rap.

Saat membeli tiket di sana, Lupus, Boim,

dan Gusur bertemu seorang perempuan

cantik. Mereka pun mem

buntuti perempuan

tersebut. Akan tetapi, ketika perempuan

tersebut masuk ke daerah pekuburan, Lupus

dan kawan-kawannya lari dari kuburan

tersebut. Setelah membeli tiket, Lupus Boim,

dan Gusur datang ke tempat lomba rap. Di

sana, Lupus bertemu kembali dengan "wanita

kuburan" yang pernah dibuntutinya. Kali ini

perempuan itu berkenalan dengan Lupus.

Dia mengaku bernama Kunti. Di lain pihak,

Mami yang menjalin hubungan khusus dengan

Om Agus mendapat tentangan dari Lulu,

anak perempuannya. Lulu menjadi aneh dan

bergaya metal.

Lulu yang protes dengan kelakuan ibunya,

kini lengket dengan Drakuli (temannya yang ber-

penampilan menyeramkan). Mereka selalu pergi

ke mana-mana berdua. Drakuli bercerita bahwa

rumahnya hendak digusur oleh Om Agus dan anak

buahnya. Berkat saran Lulu, Drakuli dan ayahnya

bertekad melawan penggusuran tersebut.

Patok-patok yang telah dipasang dicabuti oleh

Drakuli. Drakuli juga memasang jebakan-jebakan

untuk orang yang akan menggusur rumahnya

tersebut.

Lupus yang merasa cemas karena adiknya

pacaran dengan Drakuli, mengikuti ke mana

perginya Lulu dan Drakuli. Ternyata, Lulu dan

Drakuli pergi ke rumah Drakuli. Lupus, Boim,

dan Gusur akhirnya secara tidak sengaja

mengetahui rencana penggusuran yang akan

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

68

Pesan-pesan yang terdapat di dalam novel tersebut adalah

bahwa orangtua harus mendengarkan pendapat anaknya.

Orangtua jangan terlalu memaksakan kehendak. Kalau tidak,

sang anak akan memprotesnya dengan jalan yang macam-

macam.

Mari, perhatikan petikan novelnya berikut.

Kalo

dulu-dulu Lulu

gak

pernah ikutan

nongkrong

di plaza,

kini

ampir

tiap hari dia mampir di situ. Teman-teman-nya

cowok

dan mulai aneh-aneh lagi model rambutnya. (hlm. 30)

Selain itu, kita juga jangan mudah tertipu oleh penampilan

orang lain. Perhatikan teks berikut.

"Penampilan bapak itu cukup perlente kalo dibandingkan

sama engkongnya Gusur."

"Om Wedus itu orang jahat, Mi," lanjut Lulu bersemangat.

"Penindas rakyat kecil. Orang yang cuma mau cari untungnya

sendiri tanpa menghiraukan penderitaan orang lain." (hlm.

157)

Amanat/pesan yang lain adalah bahwa anak usia sekolah

seharusnya tidak berpacaran dahulu sebab hal tersebut dapat

melupakan segala-galanya, termasuk belajar. Perhatikan teks

berikut.

"Kunti sadar, Kunti lahir dari orangtua yang kurang mampu.

Jadi, alangkah naif jika dalam kondisi seperti itu Kunti malah

asyik pacaran seperti anak lainnya hingga kadang melupakan

segala-galanya."(hlm. 187)

Kita juga disarankan/wajib mempertahan kan hak-hak kita,

bahkan kalau perlu dengan perlawanan fisik dan cara lainnya.

Dalam novel tersebut diceritakan bahwa perlawanan yang

dilakukan oleh Pak Gali dan Drakuli membuahkan hasil yang

memuaskan. Usaha penggusuran yang dipimpin Om Agus

gagal. Perhatikan kutipan berikut.

Gambar 5.1

Setelah membaca novel

Lupus,

kamu dapat membuat

sinopsisnya.

dilakukan oleh Om Agus. Lupus juga mengetahui

bahwa Kunti adalah saudara Drakuli. Drakuli

akhirnya menceritakan masalah penggusuran

tersebut secara detail kepada Lupus.

Sementara itu, Mami (ibunya Lupus dan

Lulu) telah menyadari kesalahannya dan

memutuskan untuk mengakhiri hubungannya

dengan Om Agus. Akhirnya, Om Agus dan antek-

anteknya bertekad untuk menggusur rumah dan

lahan milik Pak Gali (ayah Drakuli). Mereka pun

melakukan peng gusuran. Akan tetapi, serangan

mereka ternyata disambut oleh Lupus dan

kawan-kawan. Om Agus dan antek-anteknya

lari tunggang langgang.

Sumber:

Sampul Novel

Lupus

, karya Hilman 1995

Sumber:

Sampul Novel

Lupus

, karya

Hilman

Kegiatan

69

Tetapi dengan sisa-sisa tenaganya, Om Agus berusaha bangkit

dan ambil langkah seribu. (hlm.187)

Pada kehidupan sehari-hari, tidak jarang terdapat ke-

salahpahaman dan kurangnya komunikasi antara seorang anak

dan orangtuanya. Sang anak kadang-kadang salah menafsirkan

maksud baik orangtuanya. Misalnya, ketika seorang anak

meminta dibelikan sepeda motor, ternyata orangtuanya

menolak. Ia tidak tahu bahwa orangtuanya memiliki pemikiran

lain. Orangtua anak tersebut sebenarnya mengkhawatirkan

keselamatan anak kesayangannya itu. Di kota besar, orang-orang

pada umumnya sangat memen tingkan penampilan. Padahal,

kepribadian dan karakter dasar seseorang tidak dapat dinilai

hanya dari penampilannya. Jika kita hanya memandang seseorang

berdasarkan penampilannya, bersiap-siaplah untuk tertipu.

Hilman–pengarang novel

Lupus

–juga memberikan

pandangannya mengenai masalah pacaran yang dilakukan oleh

anak SMP. Menurutnya, pacaran di usia yang masih terlalu muda

adalah perbuatan yang tidak bijaksana. Mengapa demikian? Di

samping mengganggu konsentrasi belajar, akan terasa naif jika

orangtua kita menyekolahkan kita dengan hasil kerja keras,

sedangkan kita malah enak-enakan pacaran.

Penampilan

bapak

itu cukup perlente kalo

dibandingkan sama engkongnya Gusur.

Dalam petikan novel

Lupus

tersebut terdapat kata yang

mengalami pergeseran makna. Perhatikan kalimat berikut.

Dahulu kata

bapak

hanya digunakan untuk menyebut

orangtua kandung laki-laki. Akan tetapi, sekarang kata

bapak

berfungsi sebagai sebutan bagi seorang laki-laki yang berusia

agak tua walaupun bukan ayah kandung. Dengan demikian,

kata

bapa

telah mengalami perluasan makna. Perluasan

makna (generalisasi) terjadi apabila cakupan makna satu

kata lebih luas dari makna asal.

Taman Bahasa

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

70

1. Bacalah sebuah novel remaja Indonesia lainnya.

2.

Buatlah sinopsis novel yang kamu baca tersebut dengan memper-

timbangkan alur cerita dan keefektifan bahasa.

3.

Ungkapkan pesan-pesan yang terdapat dalam novel tersebut.

4.

Tuliskan kaitan isi novel yang telah kamu baca dengan kehidupan

sehari-hari.

Latihan

Mengukur Kemampuan

Apakah kamu sudah paham dengan pelajaran ini? Pelajaran ini sangat berguna

bagimu dalam menjalani kehidupan bermasyarakat. Surat dinas adalah alat komunikasi

tertulis yang bersifat formal. Surat dinas berfungsi menghubungkan suatu instansi

dengan instansi lain. Kamu diharapkan mampu menulis surat dinas berupa undangan

untuk sekolah lain.

Dalam kegiatan bersastra, seperti bermain drama dengan cara berimprovisasi akan

sangat berguna bagimu. Dengan berimprovisasi berdasarkan kerangka naskah, kamu

akan terlatih dan juga berbakat untuk bermain film.

Ringkasan Pelajaran 5

1. Dalam pembelajaran penulisan surat dinas, terlebih dahulu kamu harus membedakan

tata cara menulis surat resmi dan surat tidak resmi. Setelah memahaminya, kamu

akan mudah untuk menulis surat dinas ataupun jenis surat lainnya.

2. Bermain drama dengan berimprovisasi, bukan berarti peranmu keluar dari ketentuan

naskah. Bermain peran dengan berimprovisasi justru kamu harus bermain sesuai

dengan kerangka naskah drama.

3. Saat menulis sinopsis novel remaja, kamu harus memerhatikan poin-poin penting

yang terkandung di dalamnya seperti tema, alur, dan amanat dan penokohan yang

membawa alur sebuah novel.

Kegiatan

71

Kerjakan soal-soal berikut dengan tepat.

Evaluasi Pelajaran 5

1.

Tuliskanlah tokoh-tokoh yang terdapat dalam

kutipan novel berikut.

Diceritakan empat tokoh anak

muda masing-masing bernama Francis,

Yusuf, Farah, dan Retno. Mereka

adalah empat orang sahabat yang

semuanya bekerja di luar negeri. Yusuf

bekerja di Afrika Selatan sebagai agen

perjalanan, Francis seorang pianis di

Spanyol, Farah bekerja di Vietnam, dan

Retno bekerja di kedutaan Indonesia di

Denmark. Dikisahkan, Farah sangat me-

nyukai Francis tetapi Francis menyukai

Retno. Masalah pun terjadi saat Retno

menolak Francis karena perbedaan

keyakinan. Sementara teman meraka,

Yusuf mengharapkan Farah menjadi

kekasihnya.

Dengan perjuangan yang gigih,

akhirnya Yusuf berhasil mendapatkan

hati Farah. Sedangkan Francis dan

Retno tetap pada pendiriannya untuk

tidak berkomitmen. Sungguh kisah

cinta segi tiga yang sangat menghibur

dan mendidik.

Sumber

:

Travelers Tale

, 2007

2. Tuliskan pula karakter tokoh-tokoh dari

sinopsis novel tersebut.

3. Tuliskanlah isi dari surat berikut.

PANITIA PERINGATAN HARI OLAHRAGA NASIONAL

SMP Negeri 3 Mataram

Jalan Raya Mataram 43, Mataram

No : 07/AD/2007 3 Agustus 2007

Hal : Permohonan izin

Lampiran : 1 (satu) lembar

Yth. Kepala Pengelola

Gedung Olahraga Pamekar Raya

Mataram

Dengan Hormat,

Dalam rangka memperingati Hari Olahraga Nasional Indonesia yang ke-62, OSIS SMP

Negeri 3 bermaksud menyelenggarakan Pertandingan Sepak Bola Antarpelajar SMP Se-Kota

Mataram.

Penyelenggaraan kegiatan tersebut kami rencanakan pada tanggal 16 Agustus s.d. 19

Agustus 2007, bertempat di stadion olahraga Pamekar Raya. Untuk itu, kami memohon izin

agar dapat menggunakan tempat tersebut pada waktunya. Keterangan selengkapnya kami

lampirkan bersama surat ini.

Demikian surat permohonan ini kami sampaikan dengan harapan mendapat perhatian

dari Bapak. Atas perhatian Bapak, kami mengucapkan terima kasih.

Hormat kami

Ketua Panitia

Sekretaris

Lalu Agus Salim

Neni Indahsari

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

72

A. Pilihlah jawaban yang paling tepat.

1. Bacalah penggalan cerita berikut.

Aku telah berada di jalanan. Antara

sadar dan tidak sadar, aku membelok

masuk ke sebuah lorong. Pancaran cahaya

surya dari arah timur di sebuah tembok

menjadi penunjuk jalan bagiku,

"Mari kemari." katanya.

Letihku telah hilang. Riangkah

aku? Entah. Tawar saja perasaanku.

Adakah yang mengatakan bahwa lorong

itu beriwayat dan hendak menceritakan

riwayatnya kepadaku?

Evaluasi Semester 1

Latar waktu pada penggalan cerita tersebut

adalah ....

a. pagi hari

b. siang hari

c. sore hari

d. malam hari

2. Suasana penggalan cerita tersebut meng-

gambar kan tokoh aku yang sedang ....

a. bahagia

b. duka

c. hampa

d. sedih

3.

Mula-mula Sutan Duano meng

ambil

air sendiri dari sungai. Air itu kemudian

di siram

kan ke tanamannya. la berharap

perlakuannya terhadap tanaman bisa

dilihat oleh petani-petani lain. Apabila

para petani telah menge

tahui hasil

panen tanaman yang disirami lebih baik

daripada yang tidak disirami, mudah bagi

Sutan Duano untuk mengajak petani-

petani tersebut. Bagi Sutan Duano, yang

penting adalah memberi keteladanan

tentang cara bertani yang baik.

Ide pokok teks tersebut adalah ....

a. pengambilan air

b. penyiraman air

c. perbedaan perlakuan

d. keteladanan bertani

4.

Dalam wawancara, di samping harus mampu

memilih dan menggunakan bahasa yang

tepat, juga harus mampu ....

a. mendekati narasumber

b.

mengoreksi informasi dari narasumber

c.

memberikan saran kepada nara sumber

d. menginformasikan suatu fakta

5. Kalimat yang mana yang mengandung kata

ulang dwilingga?

a. Doni mengajak Ali bermain layang-

layang.

b.

Buah duku itu besar-besar.

c.

Anak ayam berkotek-kotek.

d. Di meja makan tersedia nasi dan lauk-

pauknya.

6.

Agus Salim tidak lama mengikuti pendidikan

formal, hanya sampai sekolah menengah

(HBS). Namun, sepanjang hidupnya ia terus

belajar, mandiri, dan berhasil.

Berita tersebut menginformasikan ....

a.

pendidikan itu seumur hidup

b.

pendidikan itu dapat dilakukan sendiri

c.

pendidikan dapat dilakukan siapa pun

d. pendidikan dapat dilakukan secara

formal

7.

Ibu sangat berlainan dengan Ayah.

Ayah suka bertanya tentang diriku, tentang

kesulitan, atau tentang sekolahku. Ayah

suka tersenyum kepadaku, memandangiku

dengan pandang

an menyenangkan.

Setiap Ayah datang dari bepergian, kami

dibawakan oleh-oleh, kue-kue, atau

permen yang dibagikan kepada kami

dengan jumlah yang sama rata.

Evaluasi Semester 1

73

8. Amin : "Ibu,

maaf aku. Aku memang anak

yang durhaka, Bu...."

( ............................................................)

Kata-kata yang tepat dalam kramagung

(keterangan pengarang) tersebut adalah ....

a. (Amin berdiri sambil bertolak

pinggang)

b. (Amin bersujud berkali-kali sambil

tertawa)

c. (Amin bersimpuh memeluk dan men-

ciumi kaki ibunya sambil menangis)

d.

(Amin menunjuk kakaknya yang berada

di sebelahnya)

9.

Pokok-pokok laporan tersebut adalah ....

a. negara kita tergolong negara ber-

kembang

b. banyak masyarakat yang belum tertarik

pada perpustakaan

c.

masyarakat kita belum memiliki kebiasa-

an membaca yang memadai

d. manfaat yang sangat besar dari adanya

perpustakaan

10.

Urutan petunjuk cara menanam tanaman di

pot gantung yang tepat adalah ....

a. 3-2-5-1-4

b. 3-4-2-5-1

c. 4-2-3-5-1

d. 4-1-3-5-1

Negara kita termasuk negara ber-

kembang. Kesadaran membaca sebagian

rakyat kita masih rendah. Sebagian

besar masyarakat belum tertarik pada

perpustakaan serta belum memiliki ke-

biasaan membaca memadai. Masyarakat

kita juga belum dapat mengambil manfaat

sebesar-besarnya dari perpustakaan.

Keadaan demikian sangat memprihatinkan

karena sebenarnya kita dapat mengambil

manfaat yang sangat besar dari adanya

perpustakaan

.

1.

Pot disimpan di tempat yang cukup

sinar matahari.

2. Siramlah dengan air sedikit-

sedikit.

3. Isilah pot dengan tanah yang

subur.

4. Tanamkan tanaman pada pot yang

telah berisi tanah.

5.

Apabila perlu, beri pupuk kandang/

buatan.

Tokoh Ayah dalam penggalan cerita tersebut

bersifat ....

a. penyayang

b. penggembira

c. pemerhati

d. ramah

Bahasa Indonesia Memperkaya Wawasanku

untuk Kelas VIII

74

B. Isilah titik-titik berikut dengan jawaban yang tepat.

1.

Beberapa waktu lalu, aparat telah

merazia sejumlah sekolah. Ternyata ada

juga siswa yang membawa narkoba ke

sekolah. Keada

an ini memang sangat

menyedihkan, terutama bagi orangtua.

Menjauhi narkoba merupakan hal yang

harus dilakukan oleh para remaja.

Kesimpulan laporan tersebut adalah ....

2. Perhatikan dialog berikut.

Aceng : "Min, kamu pulang belanja dari

mana?"

Amin : "Belanja dari pasar swalayan."

Aceng : "Mari, aku bantu mem

bawakan

barangmu."

Amin : "Terima kasih banyak. Walaupun

badanmu gendut, tetapi hatimu

baik." (sambil tertawa)

Karakter tokoh Aceng dalam dialog tersebut

adalah ....

3. Surat resmi dan surat tidak resmi dapat di-

bedakan dari ....

4. Cukup dengan menoleh ke kiri, menaikkan

alis saya, dan menunjuk piring yang sudah

dikosongkan. Pelayan akan mengerti bahwa

saya meminta tambahan satu piring bubur

kacang hijau lagi.

Latar yang digunakan dalam penggalan

cerita tersebut adalah ....

5. Pengajaran bahasa Indonesia dapat mem-

perlancar sosialisasi anak-anak Indonesia.

Tanggapanmu terhadap isi teks tersebut

adalah ....